Saturday, May 13, 2017

Hormati Ibrahimovic,Para Pemain MU Tidak Berani Lakukan Ini di Ruang Ganti.



Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, bersikukuh tidak mau memperpanjang kontraknya.
Cedera parah yang didapatnya saat melawan Anderlecht di perempat final Liga Europa 2016/2017 membuatnya harus absen hingga Januari 2018.

Harus absen panjang membuat Ibrahimovic merasa segan memperpanjang kontrak.
Mantan pemain Paris Saint-Germain itu tidak mau dirinya digaji oleh MU sementara dirinya tidak
bermain.

Meski sudah dibujuk oleh beberapa pihak, Ibrahimovic tetap tidak mau memperpanjang kontrak dan merepotkan MU.
Meski begitu, ternyata sosok Ibrahimovic tidak bisa dihapuskan dari skuad MU.

Menurut salah satu sumber dai Stadion Old Trafford, kecintaan skuad MU pada Ibrahimovic tergambar sangat jelas.
Dilansir SuperBall.id dari Give Me Sport, Jumat (12/5/2017), para pemain MU tidak ada yang berani menyentuh loker milik Ibrahimovic.

"Loker Ibrahimovic masih ada dan tidak ada satu pun yang berani mengacaukannya," ungkap sumber tersebut pada The Sun.
"Dia (Ibrahimovic) masih memiliki barang-barangnya di Manchester dan berjanji pada rekan-rekannya bahwa dia akan kembali untuk mengunjungi mereka segera."

"Loker itu adalah isyarat dari pelatih dan staf bahwa dia adalah anggota tim yang sangat dicintai di sini."
Menurut laporan Give Me Sport, pelatih Jose Mourinho juga ikut menurunkan perintah agar loker Ibrahimovic dibiarkan tetap bersih (tidak disentuh).

Sepertinya Ibrahimovic memang sosok yang sangat dibanggakan di klub meski baru semusim di Old Trafford. (tribunnews.com)

No comments:
Write komentar